cybersecurity-sample
surveillance
Hikvision

Cara Membuka Pintu dengan Kode QR di Terminal MinMoe Hikvision

Persiapan

Dokumen ini menampilkan panduan tentang cara mengonfigurasi kode QR di perangkat lunak IVMS 4200 dan membuka pintu dengannya di terminal kontrol akses MinMoe

Cara membuka pintu dengan kode QR di terminal MinMoe 

1. Tetapkan Kode QR untuk orang 

Tambahkan perangkat di 4200, tambahkan orang dengan kode QR dan terapkan informasinya
orang ini ke perangkat. (Dalam fungsi ini, pada dasarnya jika kita menambahkan kartu, sistem akan melakukannya
secara otomatis menghasilkan kode QR untuk kartu ini yang dapat digunakan untuk membuka pintu.)

Gambar.  1 Tambahkan perangkat di 4200

Gambar. 2 Tambahkan orang tersebut dengan kartu pribadinya

Gambar. 3 secara otomatis menghasilkan kode QR untuk kartu ini (klik kode QR)

Gambar.4 Download QR kode 

2. Buka pintu dengan kode QR

1. Masuk ke antarmuka pada perangkat tempat kita dapat memindai kode QR (klik pada QR
    tombol kode)

   Atau 

Gambar.1 layar dengan iklan                        Gambar.2 layar tanpa iklan

2. Pindai kode QR

    

 

 



Hikvision menghentikan perangkat lunak iVMS-4500 dan layanan HiDDNS

Bagi anda yang terbiasa mengakses CCTV Hikvision dari ponsel (telepon seluler / handphone / smartphone) pasti sudah tidak asing dengan iVMS-4500 dan HiDDNS. iVMS-4500 adalah perangkat lunak / aplikasi / software yang biasa di install di ponsel digunakan untuk melakukan liveview playback dan operasi lainnya sesuai dengan fitur dan dukungan yang ditawarkan. Sedangkan HiDDNS adalah dynamic DNS yang dikembangkan oleh Hikvision untuk memfasilitasi penguna yang menggunakan dynamic IP Publik agar perubahan IP dengan cepat dapat diketahui sistem sehingga memungkinkan aplikasi iVMS-4500 dapat berkomunikasi dengan perangkat di lokasi instalasi. HiDDNS sebetulnya sudah mulai dihentikan sejak peluncuran Hik-Connect pada tahun 2017. Nah itu saja sekilas tentang iVMS-4500 dan HiDDNS.

Sejak 15 Februari 2022, Hikvision mengumumkan melalui situs resminya bahwa perangkat lunak / aplikasi / software iVMS-4500 dan layanan HiDDNS ini dihentikan. Pembaca dapat mengakses pemberitahuan ini dari tautan menuju ke situs resmi Hikvision seperti berikut ini: https://www.hikvision.com/en/support/document-center/notice/notice-on-the-discontinuation-of-iVMS-4500 -software-and-hiddns-service/ . Tangkapan layar utuh pemberitahuan ini juga tersedia pada akhir artikel ini.

Yang akan kita bahas pada tulisan kali ini adalah dampak / impact dari penghentian perangkat lunak iVMS-4500  dan layanan HiDDNS tersebut, seperti screenshot berikut:

 

1. The www.hiddns.com website will be closed;
Jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi: Website www.hiddns.com akan ditutup.
Setelah website www.hiddns.com ditutup tentunya website tersebut tidak dapat di akses. Jika tidak dapat di akses maka tentunya tidak dapat dilakukan pengaturan apapun.

2. The HiDDNS domain service cannot be used;
Jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi: Layanan domain HiDDNS tidak dapat digunakan.
Jelas disini diinformasikan lebih detil lagi bahwa layanan domain HiDDNS tidak dapat digunakan terhitung sejak tanggal yang telah disebutkan.

3. The iVMS-4500 software will be unavailable on the App stores, such as Apple Store, Hikvision App Store and others;
Jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi: Perangkat lunak iVMS-4500 tidak akan tersedia di App store, seperti Apple Store, Hikvision App Store, dan lainnya.
Maksud dari pernyataan ini adalah semua sumber resmi Hikvision sudah tidak menyediakan perangkat lunak iVMS-4500. Dalam hal pengguna mencoba menginstall perangkat lunak iVMS-4500 dari sumber tidak resmi maka semua resiko menjadi tanggung jawab pengguna dan atau penginstall dan tidak ada support atau dukungan layanan jika iVMS-4500 tidak dapat bekerja normal. Hal ini dikarenakan sumber iVMS-4500 diperoleh dari sumber yang tidak resmi.

4. The iVMS-4500 software installed on the mobile phone can continue to be used but cannot be upgraded.
Jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi: Perangkat lunak iVMS-4500  yang diinstal pada ponsel dapat terus digunakan tetapi tidak dapat diperbaharui.
Point ini ingin menegaskan bahwa walaupun iVMS-4500 diperoleh dari sumber resmi ketika masih tersedia namun sejak tanggal penghentian, seperti yang disebutkan pada situs resmi, iVMS-4500 tidak dapat diperbaharui. Lalu apa dampaknya? Bagaimana jika kelak ditemukan Bug yang menyebabkan iVMS-4500 tidak dapat bekerja normal? Bagaimana jika ke depannya perangkat lunak tidak kompatibel denga fitur baru pada perangkat baru yang ditambahkan? Tentunya bug, masalah kompatibilitas dan lain sebagainya tidak lagi punya solusi jika pengguna tetap menggunakan iVMS-4500, karena tidak dapat diperbaharui, bahkan perangkat lunak pun sudah tidak tersedia di sumber resmi (baca point no 3).

Saran untuk end-user (pengguna akhir).
Lebih lanjut untuk end-user (pengguna akhir), Hikvision menyarankan untuk segera beralih ke Hik-Connect untuk penggunaan lebih lanjut seperti tangkapan layar berikut:

Saran untuk installer (pemasang).
Sedangkan untuk Installer (pemasang), Hikvision menyarankan untuk segera menggunakan portal dan aplikasi Hik-ProConnect. Hik-ProConnect menyediakan layanan operasi pemeliharaan (maintenance) dan manajemen yang dapat dilakukan dari jarak jauh (remote) untuk melayani pelanggan. Dengan layanan jarak jauh ini tentunya akan lebih banyak waktu dan biaya yang dapat di hemat (terutama waktu dan biaya transportasi).

Jadi demikian saja bahasan kali ini. Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian. Sebagai penutup, berikut adalah tangkapan layar utuh pemberitahuan yang telah dijelaskan di atas:




Page 16 of 49